Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Sabu Raijua di Menia. Buka hari kerja Senin sampai dengan Jumat pukul 08.30 s/d 15.30 WITA.
Anda hobi menulis? Submit karya ilmiah Anda di Jurnal Statistika Terapan (JSTAR) BPS Provinsi NTT melalui tautan jstar.id
Dapatkan data statistik lebih mudah dengan mengunduh aplikasi Allstat BPS di Play Store dan App Store
Pengambilan Data Triwulan I Survei Harga Kemahalan Konstruksi di Kabupaten Sabu Raijua
7 Januari 2025 | Kegiatan Statistik
Sabu Raijua, 6 Januari 2025 – Pengambilan data Triwulan I Survei Harga Kemahalan Konstruksi di Kabupaten Sabu Raijua telah dilaksanakan pada Senin, 6 Januari 2025, bertempat di kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bidang Bina Marga. Kegiatan ini dilakukan oleh petugas organik Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sabu Raijua dengan melibatkan responden dari Dinas PUPR Bidang Bina Marga.
Tujuan utama survei ini adalah untuk mengumpulkan data mengenai harga kemahalan konstruksi yang terjadi di wilayah tersebut. Pengambilan data berlangsung dengan lancar, dan informasi terkait harga konstruksi Triwulan I 2025 berhasil diperoleh sesuai rencana. Survei ini diharapkan dapat memberikan gambaran yang lebih jelas mengenai kondisi harga konstruksi di Kabupaten Sabu Raijua, sebagai bahan evaluasi dan perencanaan pembangunan daerah.